Setelah sukses dengan single “TROUBLE” nya, TENHOLES; band celtic punk asal Cipinang, Jakarta Timur kembali menggebrak skena musik punk dengan single terbaru yang bertajuk DOA DAN DOSA.
Band yan digawangi oleh Ukien Bstrd (voc) ,Andri Cepy (guitar), Endry Poison (guitar),dan Acongaco (drum), mengangkat kisah tentang seseorang yang harus merasakan kerasnya hidup didalam jeruji besi. Seakan tiada hentinya meratapi tembok dan hanya bisa pasrah berdoa serta menunggu datangnya waktu untuk pulang.
Single ini merupakan kolaborasi TENHOLES dengan Guest guitar Cahaya (SATCF), guest bass Chandra (Broken Trash) dan Guest mandolin Cepax.
Aroma celtik punk masih terasa sangat kental dengan petikan mandolin yang selalu menghiasi setiap lagu TENHOLES. DOA DAN DOSA sendiri dirilis bertepatan dengan 14 tahunnya TENHOLES dan dalam waktu dekat, band yang dinaungi BERGERAK RECORDS ini akan menyelenggarakan promo single dibeberapa kota.