HomeNews“Another Next Time” Ramuan Berbeda Dalam Single Terbaru Balum

“Another Next Time” Ramuan Berbeda Dalam Single Terbaru Balum

Setelah merilis album debutnya yang menyuguhkan musik instrumental gitar pada 2015 silam akhirnya Balum kembali mengeluarkan rilisan terbarunya yang berjudul “Another Next Time”. Kali ini Balum kembali merilis Single (yang masih) bergenre instrumental rock namun dengan ramuan yang berbeda dari segi komposisi dan referensi. Melalui lagu “Another Next Time” ini Balum mencoba mengangkat sebuah tema yang umum dibahas, namun belum pernah dia buat sebelumnya, yaitu tentang “broken heart”. Single yang hanya dirilis dalam bentuk digital ini bisa didapatkan atau didengarkan melalui iTunes, Spotify, Google Play ataupun digital store lainnya.

Menurut Balum sendiri, “Another Next Time” adalah sebuah lagu yang menceritakan tentang saat dimana kita memberikan semua yang kita punya untuk seseorang atau suatu hal, namun pada akhirnya kita tersadar jika seseorang/hal tersebut bukanlah tempat yang tepat untuk kita memberikan semuanya. “itulah kenapa klo diperhatikan, flow lagu ini akan terlihat seperti Bell curve, dimana makin mendekati ke akhir lagu, mood-nya akan semakin gloomy”, tutur Balum. Dari segi proses penulisan lagu, kali ini Balum juga mendapat banyak masukan dari teman-teman musisi seperti Agung ‘Hellfrog’ & Eben (Burgerkill), Ubey (Alone At Last), dan Gan-gan (Forgotten), untuk referensi-referensi musik diluar yang biasa dia dengar sebelumnya.

Dari proses penggarapannya, “Another Next Time” bisa dibilang cukup cepat karena semuanya dilakukan secara Home Recording. “Semua saya kerjakan sendiri di studio saya, mulai dari proses penulisan, recording, mixing sampai mastering. Hmmm mungkin bisa dibilang bukan studio sungguhan tapi lebih kepada sebuah ruangan yang saya “treatment” agar layak dengar”, ucap Balum. Bekerja sama dengan pembuat VST plugin asal Bandung yang bernama Kuassa, seluruh sound gitar yang ada di single ini diproses menggunakan software dari Kuassa.

RELATED ARTICLES

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.